Jumat, 13 Oktober 2023

Sebuah Proses Tanpa Protes

“The secret of your future is hidden in your daily routine.”-Mike Murdock

Pernah dengar juga bahwa kebiasaan atau habit akan membentuk karakter seseorang. Dan karakter seseorang itu juga otomatis akan berpengaruh besar pada masa depan orang tersebut. Sama seperti kalimat bijak di atas, dan banyak nasihat betapa pentingnya kebiasaan mempengaruhi masa depan seseorang. Kebiasaan kecil asalkan itu baik tentu secara sunatullah akan berakhir menjadi tumpukan kebaikan juga. Sebaliknya, kebiasaan buruk pun akan berakhir menjadi Kumpulan keburukan.

Misal kebiasaan berolahraga setiap hari atau minimal 5 kali seminggu, kebiasaan makan makanan yang sehat, minum minuman yang bermanfaat untuk tubuh. Maka tumpukan kebaikan itu akan menghasilkan manfaat untuk tubuh. Sebaliknya, kebiasaan makan tinggi kalori, tinggi lemak jahat, kebiasaan mager (malas gerak), malas berolah raga maka hasil akhirnya bisa ditebak, cepat atau lambat kondisi tubuhnya akan memberikan sinyal yang buruk, pertanda bahwa kebiasaan hidup yang selama ini dijalani memang tidak sehat.

Tidak ada yang instan, kesehatan diperoleh dalam rentetan panjang pola hidup sehat. Kondisi badan yang lebih rentan penyakit juga dihasilkan dari kebiasaan yang tidak sebentar. Tahunan bahkan mungkin puluhan tahun baru terasa dampaknya. Kebiasaan bangun pagi, kebiasaan baca, kebiasaan melakukan hal-hal yang bermanfaat meski tidak langsung dirasakan manfaatnya sekarang. Tetapi akan tiba saatnya dampak positif itu hadir. Di situlah kesabaran dan ketekunan dibutuhkan. Tidak mudah, tidak sebentar, butuh waktu yang sangat Panjang. Dan jika kita malah sibuk memperhatikan dan menunggu kapan hasil baik dari kebiasaan baik itu datang, maka bisa dipastikan kita akan segera menyerah. Jadi Langkah terbaik adalah tetapkan tujuan atau cita-cita, lakukan hal-hal (meskipun itu kecil) yang berkaitan dengan pencapaian tujuan atau cita-cita secara terus-menerus, konsisten. Lalu tidak sadar kita telah mendekati gerbang sukses pencapaian tujuan kita tersebut. Secara sunatullah kebiasaan baik akan mengarah ke kebaikan dan kebiasaan buruk akan mengarah ke keburukan pula. Terus bagaimana jika ketentuan itu tidak berlaku nantinya? Tentu saja yang perlu selalu diingat adalah kita di dunia ini adalah makhluk yang mutlak dalam kendali Sang Pencipta, maka alangkah baiknya di setiap akhir Upaya selalu ada kesadaran bahwa semua yang akan terjadi tetaplah dalam kuasaNya.

Lalu bagimana Langkah praktis yang bisa dilakukan? Salah satu caranya adalah dengan menyiapkan jadwal harian yang merupakan penjabaran dari cita-cita. Jadwal harian ini sangat membantu mengurangi beban pikiran terhadap pekerjaan dan dengan melakukan penjadwalan dan menuliskannya kita bisa tahu sejauh mana arah yang kita tempuh dalam menuju cita-cita. Langkah selanjutnya adalah lakukan yang sudah dijadwalkan, lalu berusaha melupakan apakah hasilnya sudah tampak atau belum. Besok lakukan lagi sesuai jadwal, lalu lupakan. Begitu seterusnya. Dengan begitu perjalanan yang ditempuh itu lebih ringan karena tidak ada beban lantaran sibuk memikirkan sejauh mana progress pencapaian cita-cita itu akan terwujud.

Dalam hal ini tidak sadar kita sedang belajar berproses dan melengkapinya dengan keikhlasan. Dan kedua hal tersebut jika dilakukan terus menerus akan menghasilkan dampak yang luar biasa bagi diri bahkan mungkin bisa bermanfaat lebih banyak lagi. Lalu kebiasan apa yang telah kamu lakukan akhir-akhir ini? Jika sudah terbiasa dan membiasakan diri dalam sesuatu maka bersiaplah untuk memanen hasilnya. Semoga hasil panennya adalah hal-hal yang baik dan membaikkan untuk dirimu dan alam sekitar. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar